Home Basis Data 2 query Operator LIKE pada SQL

Operator LIKE pada SQL

29536

Daftar Isi

Operator LIKE SQL

Operator LIKEyang digunakan dalam klausaWHEREuntuk mencari pola yang ditentukan pada kolom / field.

Ada dua wildcard yang sering digunakan bersama dengan operatorLIKE:

  • Tanda persen (%) mewakili nol, satu, atau beberapa karakter
  • Tanda garis bawah (_) mewakili satu karakter tunggal

Catatan: MS Access menggunakan tanda bintang (*) sebagai ganti tanda persen (%), dan tanda tanya (?) sebagai ganti garis bawah (_).

Tanda persen dan garis bawah juga dapat digunakan dalam kombinasi!

Sintaks Like

SELECT column1, column2, ...
FROM table_name
WHERE columnN LIKE pattern;

Tip: Anda juga dapat menggabungkan sejumlah kondisi menggunakan ANDatau ORoperator.

Berikut adalah beberapa contoh yang menunjukkan LIKEoperator yang berbeda dengan wildcard ‘%’ dan ‘_’:

LIKE OperatorDescription
WHERE nama LIKE ‘a%’Mencari nilai apapun pada field nama yang dimulai huruf “a”
WHERE nama LIKE ‘%a’Mencari nilai apapun pada field nama yang diakhiri huruf “a”
WHERE nama LIKE ‘%or%’Mencari nilai apapun pada field nama yang di dalamnya terdapat huruf “or”
WHERE nama LIKE ‘_r%’Mencari nilai apapun pada field nama yang karakter ke-duanya huruf “r”
WHERE nama LIKE ‘a_%’Mencari nilai apapun pada field nama yang dimulai dengan huruf “a” dan panjangnya minimal 2 karakter
WHERE nama LIKE ‘a__%’Mencari nilai apapun pada field nama yang dimulai dengan huruf “a” dan panjangnya minimal 3 karakter
WHERE nama LIKE ‘a%o’ Mencari nilai apapun pada field nama yang dimulai huruf “a” dan diakhiri huruf “o”

Contoh LIKE pada SQL

Contoh 1

Pernyataan SQL berikut memilih/menampilkan semua data member dengan nama dimulai dengan huruf “a”:

SELECT * FROM member
WHERE nama LIKE 'a%'

Contoh 2

Pernyataan SQL berikut memilih/menampilkan semua data member dengan nama yang diakhiri dengan “a”:

SELECT * FROM member
WHERE nama LIKE '%a'

Contoh 3

Pernyataan SQL berikut memilih semua data member dengan nama yang di dalamnya (posisi apapun) terdapat huruf “mad”:

SELECT * FROM member
WHERE nama LIKE '%mad%'

Contoh 4

Pernyataan SQL berikut memilih semua data member dengan nama yang huruf keduanya adalah “h”:

SELECT * FROM member
WHERE nama LIKE '_h%'

Contoh 5

Pernyataan SQL berikut memilih semua data member dengan nama yang dimulai dengan huruf “a” dan panjangnya minimal 3 karakter:

SELECT * FROM member
WHERE nama LIKE 'a__%'

Contoh 6

Pernyataan SQL berikut memilih semua data member dengan nama yang dimulai dengan huruf “a” dan diakhiri dengan huruf “m”:

SELECT * FROM member
WHERE nama LIKE 'a%m'

Contoh 7

Pernyataan SQL berikut memilih semua data member dengan nama yang TIDAK dimulai dengan huruf “a”:

SELECT * FROM member
WHERE nama NOT LIKE 'a%'

Silahkan Mencoba

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here